Punya Body Goals, Ariel Tatum Curhat Pernah Merasa Geram Akunnya Diblokir Tinder

 

 

Siapa yang tidak tahu Ariel Tatum, Artis cantik tanah air yang sangat populer bukan karena bakat akting nya saja namun juga berkat kecantikannya yang sangat mempesona. Penampilan Ariel Tatum memang selalu berhasil mencuri perhatian warganet, mempunyai tubuh yang body goals yang bisa membuat para wanita merasa iri padanya.

Kecantikan dan kesan seksi pada Ariel tatum memang tidak bisa dibantah lagi, Ariel tatum bahkan sering mengunggah potret dirinya dengan busana yang seksi hingga membuat siapa saja yang melihat tidak bisa berkedip. Ariel tatum memang mempunyai pesona yang menarik dan bisa memikat siapa saja.

Baru-baru ini Ariel Tatum curhat di instagram storynya bahwa akun aplikasi kencan yang ia gunakan sempat diblokir oleh pihak Tinder karena dikira akun palsu. Pada awal mulanya Ariel Tatum hanya membagikan sebuah postingan milik psikoanalisis, akun tersebut membagikan unggahan mengenai keresahan warganet mengenai aplikasi kencan dan juga mengomentarinya.

 

 

Ariel Tatum mengatakan setuju dengan adanya cuitan tersebut dan bercerita mengenai pengalamannya tiga tahun yang lalu ketika dirinya sedang mengalami Borderline Personality Disorder (BPD) atau lebih diketahui dengan gangguan kepribadian. Akibat penyakit mental yang dideritanya, Ariel Tatum akhirnya memutuskan untuk vakum dari dunia hiburan.

Ariel Tatum mengaku bahwa akun aplikasi kencan online-nya diblokir oleh Tender karena dikira palsu. Ariel Tatum mengungkapkan dengan bahasa inggris bahwa dirinya hanya mencari teman ngobrol saja namun dikira bahwa akun milik Ariel Tatum itu palsu dan diblok.

Artis yang mempunyai nama lengkap Ariel Dewinta Ayu Sekarini juga memberikan apresiasi kepada mereka yang mau menerima orang dengan kondisi mental yang tidak stabil seperti dirinya. Dalam sebuah postingan Ariel Tatum mengucapkan terimakasih jika kamu adalah salah satu orang yang bisa menerima dirinya.

Ariel Tatum bahkan mengupload sebuah tangkapan layar yang menunjukkan komentar seorang warganet mengenai postingan tersebut. Diketahui bahwa orang tersebut menanyakan apakah Ariel salah menyetel pengaturannya atau memang sengaja berniat dibagikan kepada publik.

 

 

Ariel Tatum mengaku bahwa dirinya tidak sengaja membagikannya untuk publik bahkan bukan kali pertama dirinya melakukan hal serupa yakni salah mensetting postingan instagram storisnya.

Diketahui bahwa sekarang Ariel Tatum sudah tidak mempunyai 2 akun instagram lagi, dan dirinya mengatakan baru sadar bahwa dirinya post public dan tidak di publik dan meminta maaf.

Ariel Tatum sempat mengungkap kesehatan mengenai kesehatan mentalnya ketika berusia 13 tahun sempat terganggu bahkan merasa butuh bantuan. Ariel Tatum mengatakan bahwa dirinya sempat ingin melakukan percobaan bunuh diri dua kali.  Namun Ariel Tatum merasa sangat bersyukur sebab mempunyai orang tua yang bisa mengerti keadaannya bahkan bisa menolong dirinya untuk bisa sembuh dan mengobati kesehatan mentalnya dengan membawa Ariel Tatum ke psikolog dan juga psikiater.

Sebelumnya Ariel Tatum sempat merasa takut jika kedua orang tuanya berpikir bahwa gangguan mental adalah hal tabu, namun orang tua Ariel tidak melakukan hal demikian dan membawanya ke lima Psikolog dan juga 3 Psikiater.

Ariel Tatum mengatakan bahwa dirinya baru bisa menemukan psikolog yang tepat di tahun 2017 dan juga mendapatkan hasil pemeriksaan mengenai kesehatan mentalnya. Setelah berubah-ubah diagnosa namun Ariel Tatum baru bisa menerima diagnosa tersebut di usia 16 atau 17 tahun. Seiring berjalannya waktu, Ariel Tatum rupanya membutuhkan diagnosa tersebut agar bisa mengatur dirinya disaat gejala tersebut kembali mengganggunya.