Jasa Import Door to Door Tarif Murah dan Terpercaya
Buat para pebisnis yang butuh belanja barang dari luar negeri, jasa Import Door to Door service pastinya sangat penting. Selain memudahkan proses, juga meminimalisir berbagai masalah, apalagi jika Anda adalah “pemain baru” yang belum terlalu paham mekanisme import.
Dengan sistem door to door, Anda tinggal menunggu barang dari luar negeri diantar sampai ke alamat yang sudah diberikan saat akan melakukan pengiriman barang.
Kelebihan Jasa Import Door to Door Kami
Ketika Anda memutuskan untuk menggunakan jasa import door to door terpercaya akan banyak kelebihan yang bisa didapatkan. Di antaranya adalah:
- Kirim Berbagai Jenis Barang
Anda bisa mengirim jenis barang apa saja menggunakan jasa import murah yang dibutuhkan dari luar negeri. Biasanya pebisnis membutuhkan bahan baku untuk usahanya yang didapat dari negara lain dengan harga yang lebih murah. Contohnya, bisnis alat elektronik rumahan yang butuh banyak komponen.
Begitu juga dengan pembelian bahan baku untuk usaha garmen, hingga kuliner. Yang membutuhkan berbagai bahan yang tidak tersedia di Indonesia.
- Tracking Mudah
Kami menyediakan sistem tracking barang berbasis online. Jadi, setelah proses pengiriman barang maka Anda akan mendapatkan airwaybill yang bisa dicek melalui sistem di situs kami.
Sehingga Anda bisa memantau sudah sampai dimana barang yang dikirim dan kapan estimasi barang tersebut sampai ke alamat yang dituju.
- Cocok Untuk Pemula
Jika Anda adalah pebisnis pemula yang masih awam soal pengiriman barang dari luar negeri, sangat penting untuk menggunakan jasa import door to door murah, karena Anda akan dipandu untuk melengkapi dokumen yang dibutuhkan.
Kemudian tahap selanjutnya akan dilakukan oleh penyedia jasa, sedangkan Anda hanya tinggal menunggu konfirmasi pengiriman dan menunggu barang sampai di alamat.
- Harga Terjangkau
Biaya yang kami bebankan hanya biaya sesuai fisik dari barang yang dikirim, sehingga tidak ada hubungannya dengan nilai dari invoice barang yang dikirim. Jadi, Anda tidak akan membayar mahal dan bisa menghemat lebih banyak ketimbang melakukan pengiriman sendiri tanpa jasa import borongan.
- Aman dan Cepat
Kami sudah berpengalaman mengirimkan barang dari berbagai negara ke Indonesia. Soal dokumen, prosedur, hingga biaya sudah sangat dikuasai oleh tim profesional kami.
Jadi, barang yang dikirim bisa lebih aman menggunakan jasa kami. Plus, lebih cepat sampai karena tidak akan ribet dalam urusan prosedur pengiriman. Selama, Anda menyediakan semua dokumen yang dibutuhkan.
Layanan yang Kami Sediakan
Kami menyediakan beberapa pelayanan terbaik untuk konsumen, yang akan membuat kenyamanan transaksi dan pengiriman barang jadi lebih maksimal.
- Administrasi Pengiriman
Layanan ini berhubungan dengan administrasi yang dibutuhkan ketika mengirimkan barang undername ataupun tidak, termasuk mengeluarkan barang dari pelabuhan atau bandara di negara asal. Administrasi ini akan sangat dibutuhkan untuk meloloskan barang dari bea cukai dan administrasi impor di Indonesia.
- Bisa Pilih Mode Pengiriman
Ada dua mode pengiriman yang kami sediakan, yaitu melalui jalur udara di bandara negara asal barang atau jalur laut. Sebagai jasa import resmi, kami sudah memiliki koordinasi intensif dengan pelabuhan dan bandara di berbagai negara.
Baik itu barang dengan kategori Full Load Container (FLC), bisa juga Less Container Load (LCL). Jadi, jangan khawatir jika barang Anda banyak maupun sedikit.
- Siap Melayani Pengiriman Rutin
Ketika Anda sudah puas dengan pelayanan yang kami berikan, maka membuat proyek kerjasama untuk pengiriman rutin juga kami sediakan. Jadi, kontrak kerjasama bisa dibuat dengan durasi jangka panjang sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda.
- Bisa Titip Pembayaran
Sulit membayar langsung karena berbagai kendala? Anda bisa pakai sistem titip pembayaran melalui supplier barang, tempat Anda shopping di luar negeri.
Biasanya pelayanan ini dipilih oleh pebisnis yang tidak punya waktu banyak untuk mendampingi semua proses dari pengiriman barang di gudang supplier hingga sampai ke jasa import.
Tarif Biaya Kirim Barang Door to Door
Tarif door-to-door dan jasa forwarder dari Singapore, Malaysia, dan China adalah :
Kami, juga menyediakan pembayaran dalam bentuk mata uang berbagai negara. Seperti USD, EUR, CNY, dan banyak lagi, jadi Anda tak perlu khawatir selama kurs yang dipakai sudah sesuai dengan kondisi terkini.Mulai sekarang Anda tidak perlu bingung lagi jika ingin mencari jasa Import Door to Door terpercaya.
Pertanyaan yang sering ditanyakan
Belrot berpartner dengan 11 kurir International dan berpengalaman mengirim ribuan dari dan keluar negeri.
Peraturan resiko masing-masing kurir berbeda, dan tentu saja setiap barang telah di asuransikan, untuk penggantian barang telah diatur dalam perjanjian dan terms.
Kami mematuhi aturan hukum masing-masing negara yang berlaku, hitungan pajak masing-masing negara berbeda. ada yang murah dan ada yang mahal.
Untuk pengiriman door-to-door berat maksimal 50kg – 100kg, selebihnya pengiriman via cargo
Pembayaran dapat melalui Bank Transfer, dompet digital seperti ovo, gopay, dana hingga Virtual Account
Barang disita di negara tujuan, diluar tanggung jawab kami, regulasi tiap negara berbeda-beda pada umumnya memerlukan surat jalan dan bukti bahwa yang di import bukan barang ilegal.
Harap menghubungi kami, kamu bisa bertanya apa saja juga konsultasi keperluan import melalui Whatsap.